Honda Forza 250, Skutik 250cc Saingan Yamaha XMAX



AGG- Osaka Motor Show 2018 menjadi saksi hadirnya skutik Honda yang sangat menawan. Honda resmi memperkenalkan skutik barunya yang bernama Honda Forza 250 pada ajang Osaka Motor Show 2018.

Motor skutik ini secara resmi diluncurkan untuk menyeimbangi motor skutik XMAX 250 asal Yamaha, berberkal teknologi yang lebih canggih dan desain yang lebih modern, Honda yakin Forza 250 mampu bersaing serta mengalahkan penjualan XMAX 250 yang sudah melejit di Indonesia.

Tampilan dari motor skutik Honda Forza 250 ini sedikit berbeda dengan model Forza 300 yang sudah duluan diluncurkan. Kombinasi warna putih dan biru menjadi warna utama dari motor skutik ini dan membuat tampilannya semakin segar dan sporty.


Kehadiran dari Honda Forza 250 ini mampu menarik perhatian publik, terutama yang berada di kawasan ASEAN. Hal tersebut sangat wajar mengingat motor skutik ini membawa banyak sekali keunggulan dengan pesona yang begitu menarik.

Honda Forza 250 ini memiliki gaya desain yang sangat sporty yang hampir sama dengan Forza 300 yang dijual di Eropa namun dengan sedikit perbedaan.

Skutik ini juga dilengkapi dengan mesin handal berkapasitas 248cc dan berteknologi PGM-FI. Keunggulan fitur yang dibawa motor ini juga tidak main-main, karena memang skutik ini disiapkan khusus untuk mengalahkan penjualan XMAX 250 yang diklaim lebih mahal.


Berikut adalah spesifikasi dari Honda Forza 250 :

SPESIFIKASI HONDA FORZA 250

MESIN
  • Tipe Mesin : Single Cylinder, SOHC, four-stroke
  • Kapasitas : 249cc
  • Sistem Suplai Bahan Bakar : Fuel Injection (PGM-FI)
  • Tenaga Maksimal : 17,3 kW @ 7.500rpm
  • Torsi Maksimal : 24 Nm @ 5.500rpm
  • Bore x Stroke : 68 x 68.6mm
  • Rasio Kompresi : 10,2 :1
  • Sistem Pendinginan Mesin : Pendinginan Cairan
  • Tipe Transmisi : Otomatis 
  • Tipe Kopling : Automatic Centrifugal Clutch Dry Type
  • Jenis Bahan Bakar : Bensin 
DIMENSI
  • Panjang : 2142mm
  • Lebar : 754mm
  • Tinggi : 1472mm
  • Tinggi Tempat Duduk : 780mm
  • Jarak Sumbu Roda : 1510mm
  • Jarak Terendah : 144mm
  • Berat : 129 kg (Cast Wheel), 128 kg (Spoke Wheel)
  • Kapasitas Tangki : 11.5 Liter
  • Kapasitas Minyak Pelumas : 1,2 L (penggantian periodik)
RANGKA & KAKI-KAKI
  • Rangka : Underbone
  • Suspensi Depan : Telescopic fork 33mm
  • Suspensi Belakang : Twin Shock Swing Arm
  • Rem Depan : Hidrolis, Single 256mm DISC
  • Rem Belakang : Hidrolis, Single 240mm DISC
  • Sistem Pengereman : ABS
  • Ban Depan : Tubeless, 120/70-15M/C 56P
  • Ban Belakang : Tubeless, 140/70-14M/C 62P
KELISTRIKAN
  • Tipe Baterai atau Aki : 12V-8,6 Ah, MF-Wet Type
  • Sistem Pengapian : Full transisterized, battery
  • Tipe Busi : NGK LMAR8A-9
  • Lampu Depan : Hi 19,9 W x 1(LED), Low 12,8 W x 1 (LED)
Dengan mengusung konsep yang futuristik tak heran jika Honda Forza 250 akan mampu memikat hati para pecinta otomotif Tanah Air. Konsep desain sporty ala skutik Eropa yang begitu menawan menunjukan betapa berkelasnya motor skutik yang satu ini. 


Headlamp yang dibawa juga memiliki bentuk yang unik layaknya tatapan mata tajam dan berbeda dari skutik premium lainnya. Lampu depan ini sudah menggunakan teknologi LED yang pastinya membuat penerangan semakin maksimal. 


Menariknya Honda Forza 250 memiliki windshield elektrik yang bisa diatur secara otomatis hanya dengan menekan di tombol pengaturannya. Pijakan kaki yang disematkan juga cukup luas, seperti halnya motor skutik lainnya. 


Jok yang dipasang di motor skutik ini dibuat lebih dinamis dengan konsep menyatu namun bertingkat antara jok pengemudi dan penumpangnya yang membuat posisi riding akan semakin nyaman. 


Bagasi yang dibawa motor ini juga cukup luas yang diklaim mampu menampung 2 helm full face sekaligus. 


Dibagian sektor belakang juga tidak kalah menarik, dimana motor skutik ini membawa stop lamp modern khas skutik yang juga berteknologi LED. 


Lanjut ke sektor yang tak kalah menarik, yaitu bagian speedometer dari motor ini. Pada bagian speedometer ini mengusung Panel Analog Digital. Di bagian Panel Digital akan memperlihatkan beberapa informasi penting melalui layar LCD berbackground warna biru yang akan menampilkan jam digital, suhu, sisa bahan bakar, jarak tempuh hingga voltase aki. 


Panel analog yang dibawa ada 2 yang akan menampilkan info terkait dengan kecepatan Km/jam dan rpm. Bahkan juga ada beberapa lampu indikator yang turut ditampilkan dibawah layar LCD agar memberikan kemudahan bagi konsumen dalam menerima informasi secara update tentang motor skutik yang sedang dikendarainya ini.

"Mau dapat penghasilan tambahan dari game online ?" Yuk Gabung DISINI

Honda Forza 250 memiliki bentuk bodi yang cukup ramping dan terukur, dengan dimensi panjang 2.142mm, lebar 754mm, dan tinggi 1472mm dengan wheelbase 1510mm. Berat daripada motor ini sendiri mencapai 129 kg.


Memang jika dilihat secara dimensi maka Honda Forza 250 pasti akan jauh lebih kecil daripada Yamaha XMAX 250. Namun jangan salah, justru dengan bodi yang lebih ramping motor skutik ini memiliki keuntungan yang diklaim lebih banyak dibandingkan XMAX 250.

Kapasitas tangki yang dibawa motor skutik ini mencapai 11.5 Liter yang bisa dibilang cukup banyak dan juga karena dilengkapi dengan teknologi PGM-FI maka tidak akan boros bahan bakar dan tidak akan cepat menguras kantong pengendara.


Untuk bagian rangka, yang disematkan pada motor ini adalah rangka Underbone yang merupakan rangka yang dikenal kuat. Suspensi yang dipakai dimotor skutik ini adalah Telescopic Fork 33mm dibagian depan dan Twin Shock pada bagian belakang.

Bagian kaki-kaki pada motor ini dibekali dengan velg sporty 15 inci dibagian depan dan 14 inci dibagian belakang. Velg bagian depan dibalut dengan ban Tubeless berukuran 120/70 R15 dan Velg bagian belakang juga dibalut dengan ban Tubeless berukuran 140/70 R14.

Untuk bagian pengereman motor skutik ini dibekali dengan rem handal Hidrolis Single 256mm untuk bagian denpan dan rem handal Hidrolis Single 240mm untuk bagian belakang. Tentu saja motor skutik ini juga sudah dilengkapi dengan sistem teknologi rem ABS.


Mesin yang dibawa oleh Honda Forza 250 ini juga merupakan mesin handal yang mampu menyemburkan tenaga hingga 17,3 kW pada putaran mesin 7.500 rpm dan torsi maksimal sebesar 24 Nm pada putaran mesin 5.500 rpm.

Dapur pacu yang dibawa Honda Forza 250 ini akan dikawinkan dengan transmisi CTV V-Belt. Tak lupa juga motor skutik ini dibekali dengan teknologi PGM-FI sebagai sistem suplai bahan bakar.


Adapun fitur yang dibawa pada motor skutik ini seperti slot charger untuk smartphone, sistem keyless, alarm, answer back system.


Harga yang ditawarkan pada motor ini seperti yang sebelumnya sudah disinggung diatas memiliki harga yang cukup murah, yaitu Rp. 89.000.000,-. Harga yang menurut AGG termasuk murah melihat teknologi serta fitur-fitur yang dibawa merupakan fitur yg biasanya dipakai pada motor skutik berharga 100juta keatas.

Sekian Review dari Honda Forza 250, Jangan lupa di COMMENT dan di SHARE
Terima Kasih

0 comments:

Post a Comment